SAHARA KAFILA – Sabtu (10 Mei ’14), Sahara Kafila mengadakan acara Keajaiban Menuju Baitullah. Acara tersebut dihadiri kurang lebih 100 orang yang terdiri dari berbagai instansi dan Majelis Taklim. Instansi yang mengikuti acara ini adalah Himpaudi Se Jakarta Utara, Majelis Taklim Tanjung Priuk Jakarta Utara dan Majelis Taklim Kelurahan Dukuh Jakarta Timur.
Acara ini di isi oleh Trainer Andrian Ahmad Basir yang memberikan training motivasi. Selanjutnya H. Lutfi Rachman yang menerangkan mengenai Keajaiban Menuju Baitullah.
Acara ini adalah keempat kalinya, yang sebelumnya diadakan pada bulan April tanggal 20 April 2014 dengan jamaah yang hadir berasal dari Majelis Taklim dan pengurus RT RW serta Majelis Taklim se Kelurahan Rambutan Jakarta Timur. Acara Keajaiban Menuju Baitullah rutin diadakan awal bulan setiap bulannya di Aula Kafila Business Center Jakarta Timur.
Sahara Kafila juga bersedia mengadakan training Keajaiban Menuju Baitullah di perusahaan-perusahaan, instansi, komunitas dan Majelis Taklim tanpa dikenakan biaya. Untuk mengundang kami silahkan hubungi PT. Sahara Kafila Wisata dengan nomor telepon 021-8403641 dengan Saudari Winda / Saudara Ghofar. (HeCi)
Tagged with: Sahara Kafila Slider